PT PLN (Persero) di awal tahun 2023 telah memberikan Amanah CSR kepada Yayasan Pendidikan dan Kesejahteraan PLN yang kemudian kegiatan tersebut dilaksanakan oleh anak usahanya yaitu Institut Teknologi PLN dan PT Sentra Teknologi Terapan. Kegiatan CSR tersebut meliputi pembekalan serta sertifikasi yang disasarkan kepada pensiunan PLN, tenaga pendidik, serta siswa SMK. Sehingga, pada hari Rabu, 20 Desember 2023 telah terlaksana kegiatan acara Penutupan CSR PT PLN (Persero) sekaligus PT STT melaporkan akhir kegiatan dan penyerahan sertifikat kompetensi, sertifikat pelatihan dan sertifikat vokasional sebagai bukti telah terlaksananya CSR PT PLN (Persero) pada tahun 2023. Adapun SMK yang berpartisipasi dalam program CSR ini antara lain SMKN 2 Kota Bekasi, SMKN 5 Kota Bekasi, SMKN 1 Pleret, SMK Cibitung 1, SMKN4 Semarang, SMKN 7 Semarang, dan SMK Putra Kabandungan Sukabumi.
Kegiatan penutupan CSR ini dihadiri oleh perwakilan dari Divisi Komunikasi Korporat dan TJSL PT PLN (Persero), mewakili Bapak Gregorius Adi Trianto telah hadir Ibu Silvia dan Ibu Enzi. Dihadiri juga dengan Ketua Pengurus YPK PLN Bapak Djoko Paryoto, Sekretaris YPK PLN Bapak Beni Hermawan, Pengurus YPK PLN Bapak Bobby Hadi Purnomo, Ketua Umum IKPLN Pusat Bapak Bambang Praptono, Ketua Bidang IV (Pemberdayaan SDM) IKPLN Pusat Bapak Misbachul Munir, , Manajer Pengajaran Training Center ITPLN Ibu Anna Agustina, Kepala Sekolah SMKN 1 Pleret Bapak Elyas, S.Pd., M.Eng. beserta Bapak Hardiyanto, S.Pd., Kepala Sekolah SMK Putra Kabandungan, Bapak Hermawanto, S.Sos., S.Pd., M.Pd. beserta Bendahara Yayasan Ibu Evi Cahyati, S.Pd., Wakil Kepala Sekolah Bidang Hubungan Industri SMKN 2 Kota Bekasi Ibu Nur Laela Tusiyamah, M.Pd. beserta Ketua Kompetensi Ketenagalistrikan Ibu Rahayu, S.Pd., M.Si., Ketua Program Jurusan TKL SMKN 4 Semarang Bapak Suhartono, S.Pd. beserta Ketua BKK Ibu Wahyu Utami Dewi, ST., dan Ketua Kompetensi Keahlian Mekanik Industri SMK Cibitung 1 Bapak Herwansyah Wanis, S.T..
Acara dimulai dengan permaparan laporan pelaksanaan CSR oleh Bapak Jefri Rosiadi sebagai Direktur PT Sentra Teknologi Terapan bahwa end of December 2023 telah melaksanakan program CSR dengan penerima manfaat sebanyak 604 orang. Penerima manfaat ini meliputi 50% siswa/i SMK yang mengikuti sertifikasi vokasional pada bidang Distribusi Tenaga Listrik dan bidang Instalasi Pemanfaatan Tenaga Listrik, lalu kegiatan pelatihan dan sertifikasi welder (pengelasan) dan mikrotik yang dilaksanakan langsung oleh lembaga sertifikasi ahli terkait. Sementara 44% penerima manfaat ini dari pensiunan PLN. Kegiatan yang diikuti oleh pensiunan PLN ini adalah bimbingan tenaga teknik serta sertifikasi kompetensi yang diterbitkan sertifikatnya oleh Direktorat Jendral Ketenagalistrikan kemudian ada juga kegiatan pembekalan dan sertifikasi asesor muda dan madya. Dan kegiatan pembekalan dan sertifikasi asesor muda ini juga diikuti oleh beberapa tenaga pendidik seperti dosen dan juga guru dari SMK penerima program CSR.
Kegiatan penyerahan sertifikat kompetensi, sertifikat pelatihan dan sertifikat vokasional berjalan sukses dan lancar. Sertifikat tersebut telah diterima oleh perwakilan dari SMK yang berpartisipasi. Pelaksanaan kegiatan penutupan CSR PT PLN (Persero) ini juga dimeriahkan dengan kedatangan stand teppan dari @teppanku yang menyediakan makan siang bagi para tamu.
Dari perwakilan SMK yaitu Bapak Hermawanto,, S.Sos., S.Pd.,M.Pd. selaku Kepala Sekolah SMK Putra Kabandungan, menyampaikan pesan dan kesan selama turut berpartisipasi dalam kegiatan CSR PT PLN (Persero) bahwa sangat senang sekali atas adanya program ini dan para siswa/i juga sangat antusias dalam mengikuti kegiatan pelatihan dan sertifikasi ini. Para siswa/i beserta guru juga berharap di tahun 2024 akan ada program pelatihan serta sertifikasi kembali sehingga dapat bermanfaat bagi siswa/i yang belum mendapatkan program tersebut. Terlebih keadaan SMK Putra Kabandungan yang terletak jauh dari kota, sehingga fasilitas yang diterima belum memadai. Namun, karena adanya program CSR ini, maka menjadi sebuah kesempatan besar bagi siswa/i untuk belajar dan bekal untuk meniti karir di masa depan.